Filosofi Logo HUT RI ke 77

Melansir draft pedoman Identitas Visual 77 Tahun Kemerdekaan RI oleh Kementerian Sekretariat Negara RI, tema besar hari kemerdekaan Indonesia dijabarkan.

Dalam narasi itu disebut, selama dua tahun lebih ini Indonesia menghadapi tantangan dan ujian sejarah. Kecemasan sosial hingga tekanan ekonomi berat sangat dirasakan oleh rakyat Indonesia di penjuru tanah air.

Namun di tengah keterpurukan, semua elemen bangsa bergerak bersama dan bergotong royong untuk mewujudkan harapan.

Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77 pada tahun ini merefleksikan bagaimana nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika mempersatukan kita dalam menghadapi tantangan yang ada.

Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, menjadi tema besar itu. Dasar-dasar negara yang menuntun kita untuk bersama pulih lebih cepat agar siap menghadapi tantangan global dan bangkit lebih kuat untuk siap membawa Indonesia maju.

Yuk simak filosofi logo HUT RI Ke-77!

Akses Pedoman Identitas Visual, Logo, dan Tema Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI pada tautan https://s.id/HUTKE-77RI


  

Tags